Usaha Bubur Ayam Rempeyek Kacang Renyah

sambal pecel

Siapa bilang usaha bubur ayam tidak diminat masyarakat? Memang, usaha bubur ayam kurang diminati banyak masyarakat. Dengan bukti, penjual bubur ayam terbilang sedikit. Tetapi, bila anda tahu bagaimana usaha bubur ayam, ini bisa menjadi keuntungan yang besar.

Di samping pesaingnya sedikit, peminat bubur ayam pun tidak terlalu kurang untuk sekedar memburu bubur ayam di usaha anda. Terpenting, mereka berbondong-bondong membeli bubur ayam di warung anda, sudah bisa menghabiskan bubur ayam yang anda jual.

Baca: Usaha Makanan Ringan Pecel Sayur Sukses


1. Study Kasus Penjual Bubur Ayam

Di area konter, ada salah satu penjual bubur ayam. Warung bubur ayam ini tergolong lama namun masih tetep memiliki penjualan yang menguntungkan. Bahkan, usaha bubur ayam ini dijual mulai dari pagi sampai malam. Padahal, umumnya, bubur ayam di jual di pagi hari saja. Mengapa bisa sampai dijual sampai waktu yang lama? 

Kebetulan, usaha bubur ayam ditemani dengan usaha bubur lainnya sehingga warung itu diidentikan warung bubur, tidak spesifik bubur ayam. Tentunya, ide penjualan bubur ayam seperti ini bisa anda tiru.

Tentunya, bila anda berkeinginan membuka usaha bubur ayam dengan bubur-bubur yang lain, ini menjadi tantangan yang agak besar lagi. Pasalnya, anda membutuhkan beberapa resep yang tidak hanya untuk kebutuhan membuat bubur ayam saja. 

Anda pun membutuhkan beberapa bahan pembuat bubur yang tidak sekedar beras putih, bisa beras merah, kacang dan lainnya. Ini berurusan dengan kesanggupan anda menanggung penjualan beberapa bubur khususnya bubur ayam.

2. Usaha Bubur Ayam Rempeyek Kacang Tanah Renyah

Mengapa anda tidak mencoba bubur ayam rempeyek kacang tanah renyah? Biasanya, bubur ayam akan menggunakakn kerupuk udang atau kerupuk lainnya. Tetapi, demi keunikan yang sengaja agar berbeda dari usaha bubur ayam yang lain, anda menghadirkan bubur ayam campuran rempeyek. 

Apalagi, bia bubur ayam anda menggunakan rasa pedas dengan menggunakan sambal pecel, sepertinya, ini menjadi ide usaha bubur ayam yang perlu anda coba. Tentunya, sekali lagi, ini bisa dicoba sebagai variasi bubur ayam yang ada di warung anda atau memang spesifikasi bubur ayam rempeyek kacang tanah.

Apakah bisa bubur ayam dikolaborasikan dengan rempeyek kacang tanah yang di luar kontek kebiasaan para penikmat bubur? Kenapa tidak? Tentunya, ini bertemakan nice atau spesifikasi penjualan. Anda ingin usaha bubur ayam dengan keunikannya. Tentunya, cara menghidangkan rempeyek bisa berbeda bila memang mau dibawa pulang. 

Bahkan, bubur ayam sendiri menghidangkan kerupuk yang terpisah dari bubur ayam ketika dibawa pulang. Jadi, kolaborasi dengan rempeyek bisa anda ambil sebagai ide usaha bubu ayam yang unik (dengan catatan berlum ada yang mencoba).

Mengapa harus menggunakan rempeye kacang renyah? Hal ini bisa berkolaborasi dengan bahan kacang yang biasa ada dalam bubur ayam.

Walaupun anda mennghadirkan remeyek kacang renyah, anda harus tetap menghadirkan kerupuk sebagai variasi lainnya.

Bila anda berkeinginan stok rempeyek untuk usaha bubur ayam anda, anda bisa mengandalkan industri Sambal Bu Kaji. Sambal Bu Kaji memang menghadirkan produk rempeyek aneka jenis. Anda bisa memesan sesuka anda dengan pemesanan kiloan.

3. Mempersembahkan Sambal Spesial Khas Sambal Bu Kaji

Penulis ingin menjelaskan terlebih dahulu mengenai sambal spesial khias Sambal Bu Kaji. Sambal Bu Kaji adalah industri yang mengelola sambal pecel. Sambal pecel dari Sambal Bu Kaji biasanya digunakan untuk hidangan pecel. Nah, jadi, maksud sambal spesial khas Sambal Bu Kaji adalah sambal pecel. Dalam usaha bubur ayam, anda bisa menggunakan sambal spesial khas Sambal Bu Kaji dalam arti menggunakan sambal pecel. Masalah apakah ini cocok atau tidak, anda silahkan mencoba sendiri, bubur ayam diberi campuran pedes dengan menggunakan sambal pecel. Yang jelas, bubur ayam biasanya menyediakan sambal juga untuk pemenuhan bagi mereka yang berminat memberi sambal dalam bubur ayamnya.

Tentunya, bagi pelaku usaha aneka jenis bubur yang terbuat dari nasi, bisa repot bila harus mengurusi pembuatan sambal pecel untuk kebutuhan. Untuk itu, bagi anda yang berada di area Semarang, bisa mengandalkan Sambal Bu Kaji. Dengan pembelian kiloan, anda bisa mendapatkan harga murah. Tetapi, anda harus memperhitungkan tingkat penghabisanya. Bila tidak bisa menghabiskan sambal dalam sehari, lebih baik membeli sambal pecel kemasan saja.

4. Menghadirkan Bubur Ayam Spesial Telur

Pemberian menu spesial memang bergantung keinginanan anda. Memberikan spesial telur, dalam hal ini telur rebus tentu memiliki alasan tersendiri yaitu menghadirkan kekenyangan dalam menikmati bubur ayam, di samping asupan gizi yang bisa mencukupi kebutuhan. Memang, bubur ayam menghadirkan ayam yang sebenarnya bisa untuk kebutuhan pemenuhan gizi. Tetapi, bila dibarengi dengan telur, ini perpaduan yang bagus. Langkah penjualan bubur ayam spesial telur tentu bergantung keinginan pelanggan. Untuk itu, anda tidak perlu menyediakan banyak telur rebus sebelum mengetahui berapa biji yang berhasil terjual.

5. Usaha Bubur Ayam Dikemas Dalam Plastik dan Kotak Gabus

Biasanya, pembeli akan membeli bubur untuk dibawa pulang. Kondisi seperti ini mengharuskan anda berpikir mengenai pengemasan. Bagaimana seharusnya? Gampang. Anda bisa membuat dua kemasan yakni kemasan plastik dan kemasan kotak makanan yang berbahan gabus yang sekarang sedang nge-trend. Plastik digunakan untuk kuah. Jelas, bubur yang dibawa pulang mengharuskan aman dari jatuh. Memang, bubur bisa disatukan dalam satu wadah plastik tetapi ini akan mengurangi kualitas tampilan ketika diletakkan di mangkok. Alangkah baiknya memang dicampur antara kuah dan bubur. Kuah dibungkus di dalam plastik. Sedangkan bubur dibungkus dalam wadah kotak makanan gabus. Apalagi, bubur ayam anda menghadirkan menu spesial telur, memiliki dua bungkus bubur ayam memang langkah yang harus dilakukan.

6. Memilih Daging Yang Mampu Disuir Tipis

Usaha bubur ayam tentu mengandalkan suiran ayam. Ya, bubur ayam memakai suiran ayam daripada gelondongan ayam. Suiran ayam rasanya akan menyatu dalam bubur. Untuk itu, anda perlu memperhatikan bagaimana melakukan penyuiran, salah satunya memilih daging yang layak. Biasanya, daging area dada bisa untuk menjadi target pembelian.

7. Bagaimana Dengan Usaha Bubur Ceker Ayam?

Seperti halnya mi ayam ceker, sepertinya, bubur yang biasa memakai ayam bisa diganti dengan menggunakan ceker atau keduanya. Bila memang anda menghadirkan variasi menu bubur ayam, pemilihan ceker bisa digunakan sebagai salah satu menu untuk bubur ayam. Ceker yang dipilih tentu ceker dari ayam non kampung. Bisa disebut, ceker ayam negeri. Agar ceker bisa dengan mudah dimakan kulitnya, perebusan harus benar-benar diperhatikan, bila perlu menggunakan panci presto.

8. Menghadirkan Gorengan Bubur Ayam

Rempeyek mungkin menjadi cir khas warung bubur ayam anda. Setiap ada pembeli, anda memberikan rempeyek beberapa lembar sebagai bagian dari pemesanan. Misalnya anda menerapkan sistem seperti ini. Nah, anda bisa menghadirkan menu gorengan sebagai teman memakan bubur. Gorengan ini di luar dari pembelian bubur ayam. Bila tidak ada yang membutuhkan gorengan, tentunya, gorengan anda masih utuh walaupun bubur ayam anda sudah habis.



sambal pecel